Nemanja Matic Frustrasi Tak Lagi Jadi Tim Utama Manchester United

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 16 September 2019
Nemanja Matic Frustrasi Tak Lagi Jadi Tim Utama Manchester United
Nemanja Matic (Twitter Manchester United)

BolaSkor.com - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic, tak memungkiri merasakan frustrasi usai tak lagi menjadi pilihan utama Ole Gunnar Solskjaer. Matic berharap, keputusan Solskjaer bisa berubah.

Nemanja Matic tidak mendapatkan banyak kesempatan dalam lima laga awal Premier League. Sejauh ini, pemain 31 tahun itu hanya tampil dalam dua laga dengan jumlah menit bermain 89 menit.

Tak pelak, situasi tersebut membuat Nemanja Matic merasakan galau. Ia ingin kembali terpilih sebagai satu di antara gelandang utama Manchester United.

Baca juga:

Manchester United Dihantam Badai Cedera, Ole Gunnar Solskjaer Cemas

Mengulas Ketajaman Kompatriot Striker PSM Makassar, Teemu Pukki di Premier League

Manchester United 1-0 Leicester City: Penalti Rashford Sukses, The Red Devils Perbaiki Posisi

Nemanja Matic

"Tentu saja saya frustrasi. Saya ingin tampil karena selalu memberikan yang terbaik untuk Manchester United," ulas Matic seperti dilaporkan Sky Sports.

Meski demikian, kini Matic tak ingin ambil pusing dengan situasi yang terjadi. Menurutnya, Ole Gunnar Solskjaer punya kebebasan penuh untuk menentukan tim utama Manchester United.

"Manajer punya kendali penuh menentukan komposisi skuat. Ketika berada di bangku cadangan, Anda jelas tidak senang. Namun, saya mencoba meyakini Solskjaer akan berubah pikiran dan memilih saya," kata mantan pemain Chelsea itu.

"Musim masih panjang. Saat melawan Leicester City, Anda bisa melihat saya bermain dan Man United meraih kemenangan. Saya bahagia. Jadi, kita akan lihat apa yang diputuskan manajer di masa depan."

"Dalam 10 tahun terahir saya sudah tampil di level tinggi dan selalu berusaha memberikan yang terbaik. Saya siap bermain," ujar Matic.

Masa depan Nemanja Matic di Manchester United masih terus menjadi spekulasi. Sebab, hingga saat ini sang pemain belum memperpanjang kontrak meski masa bakti akan berakhir pada Juni 2020. Kabarnya, Matic masuk radar sejumlah klub Italia termasuk Inter Milan.

Breaking News Manchester United Nemanja Matic Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.525

Bagikan