Nostalgia Piala Tiger 2000 - Final Pertama Timnas Indonesia, Thailand Juara

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 17 November 2021
Nostalgia Piala Tiger 2000 - Final Pertama Timnas Indonesia, Thailand Juara
Thailand juara Piala Tiger 2000. (AFF)

BolaSkor.com - Piala Tiger 2000 diselenggarakan di Thailand pada tanggal 5-18 November 2000. Format masih sama menggunakan home tournemant. Namun, kali ini peserta Piala Tiger 2000 menjadi 9 tim.

Grup A dihuni Thailand, Indonesia, Myanmar, dan Filipina. Grup B ditempati Vietnam, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Laos.

Timnas Indonesia membuka kiprah dengan kemenangan 3-0 atas Filipina melalui gol Aji Santoso, Kurniawan Dwi Yulianto, dan Eko Purdjianto. Itu sebelum kalah 1-4 dari Thailand.

Baca Juga:

Nostalgia Piala Tiger 1998 - Timnas Indonesia Tercoreng Aksi Sepak Bola Gajah

Malaysia Sadar Keseriusan Pesaing di Piala AFF Termasuk Timnas Indonesia

Timnas Indonesia lolos ke semifinal sebagai runner-up grup setelah mengalahkan Myanmar 5-0 di laga terakhir. Garuda lolos ke final untuk pertama kami usai kemenangan 3-2 atas Vietnam.

Gelar juara gagal diraih menyusul kekalahan 1-4 dari Thailand di partai pamungkas. Sementara itu Gendut Doni Christiawan menjadi top skorer bersama dengan Worrawoot Srimaka dengan lima gol.

Timnas Indonesia
Aksi Gendut Doni saat Timnas Indonesia melawan Vietnam di Piala Tiger 2000. (AFF)

Babak Penyisihan:

Grup A:

Thailand: 9 Poin dari 3 Laga
Indonesia: 6 Poin dari 3 Laga
Myanmar: 3 Poin dari 3 Laga
Filipina: 0 Poin dari 3 Laga

Indonesia 3-0 Filipina
Thailand 3-1 Myanmar
Myanmar 3-0 Filipina
Thailand 4-1 Indonesia
Myanmar 0-5 Indonesia
Thailand 2-0 Filipina

Grup B:

Vietnam: 10 Poin dari 4 Laga
Malaysia: 10 Poin dari 4 Laga
Singapura: 6 Poin dari 4 Laga
Kamboja: 3 Poin dari 4 Laga
Laos: 0 Poin dari 4 Laga

Singapura 1-0 Kamboja
Vietnam 0-0 Malaysia
Laos 0-5 Malaysia
Kamboja 0-6 Vietnam
Malaysia 3-2 Kamboja
Singapura 3-0 Laos
Kamboja 3-0 Laos
Vietnam 1-0 Singapura
Malaysia 1-0 Singapura
Laos 0-5 Vietnam

Semifinal:

Vietnam 2-3 Indonesia
Thailand 2-0 Malaysia

Perebutan Tempat Ketiga:

Malaysia 3-0 Vietnam

Final:

Thailand 4-1 Indonesia

Top Skorer: Gendut Doni (Indonesia) dan Worrawoot Srimaka (Thailand) - 5 Gol

Pemain Terbaik: Kiatisuk Sinamuang (Thailand)

Team Fairplay: Malaysia

Timnas Indonesia Piala aff Piala AFF 2020 Nostalgia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.017

Bagikan