Persik Kediri Hanya Cari Pengalaman di Piala Presiden 2022

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Minggu, 12 Juni 2022
Persik Kediri Hanya Cari Pengalaman di Piala Presiden 2022
Pelatih Persik Kediri, Javier Roca. (BolaSkor.com/Bimaswara Dumugi)

BolaSkor.com - Persik Kediri bersikap paling realistis jelang berlaga pada Piala Presiden 2022. Tim Macan Putih sadar bahwa persaingan memperebutkan dua tiket menuju babak perempat final akan sangat sulit.

Persik tergabung di Grup D yang seluruh pertandingannya berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang. Persik memulai turnamen dengan menghadapi Persikabo 1973 Minggu (12/6), sebelum melawan Arema FC (15/6), dan PSM Makassar (19/6).

"Ada tiga pertandingan selama Piala Presiden nanti. Kami akan memberi kesempatan pada semua pemain, untuk cari pengalaman," tutur pelatih Persik Kediri, Javier Roca dalam keterangan pes, Sabtu (11/6).

Baca Juga:

Muka Gerard Artigas Memerah, Pelatih Persis Solo Ungkap Curhatan Eks Liga Andorra

Gol Menit Awal PSM Buat Arema FC Sulit Bangkit

Alasan itu yang membuat Javier Roca memboyong 32 pemainnya ke Malang. Termasuk beberapa pemain asing baru, yang bergabung pada program latihan tiga pekan di Jakarta.

Sementara menganalisis kekuatan tiga lawannya, Roca juga berpikir realistis. Ia menilai kekuatan tiga tim lawan di Grup D dengan sebisa mungkin obyektif.

"Persikabo tim yang kekuatannya hampir sama musim lalu, punya pelatih baru dengan pengalaman tinggi. PSM juga tim kuat dengan bermain di AFC Cup," ulas Roca.

"Sedangkan Arema FC kita tahu punya target tinggi dengan tim yang penuh kualitas. Jadi semoga kami bisa mencapai prestasi terbaik di turnamen ini," imbuh pelatih asal Chile itu. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)

Skuat Persik Kediri:

Kiper: Dikri Yusron Afafa, Adi Satryo, Kurniawan Kartika Ajie.

Belakang: Arthur Felix Silva (Brasil), Fandry Imbiri, Amin Fisabillah, Vava Mario Yagalo, Risna Prahalabenta, Dany Saputra, Agil Munawar, Samsul Arifin, Muhammad Rifaldi, Yusuf Meilana

Tengah: Renan Silva (Brasi), Rohit Chand (Nepal), Arthur Irawan, Taufiq, Ady Eko Jayanto, Faris Aditama, Bayu Otto, Fitra Ridwan, Arsyad Yusgiantoro, Rahel Radiansyah, Jordan Zamorano, Bagas Satrio.

Depan: Joanderson de Assis (Brasil), Muhammad Ridwan, Feri Pahabol, Jeam Kelly Sroyer, Jimmy Aronggear, Riyatno Abiyoso.

Persik kediri Piala Presiden Piala Presiden 2022 Javier roca Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.022

Bagikan