Prediksi Leicester Vs Manchester United: Segalanya Dipertaruhkan di King Power Stadium

Arief HadiArief Hadi - Minggu, 26 Juli 2020
Prediksi Leicester Vs Manchester United: Segalanya Dipertaruhkan di King Power Stadium
Leicester City vs Man United (Twitter)

BolaSkor.com - Leicester City akan menjamu Manchester United di laga pamungkas Premier League (pekan 38) di King Power Stadium, Minggu (26/07) pukul 22.00 WIB. Laga itu sangat penting bagi kedua tim yang bertarung merebutkan zona Liga Champions.

Leicester City kini di urutan lima dengan raihan 62 poin dan Man United di peringkat tiga dengan koleksi 63 poin. Kemenangan bagi salah satu tim jelas jadi kondisi yang ideal untuk menjamin tiket Liga Champions.

Kendati demikian Man United masih bisa meraihnya jika meraih hasil imbang melawan Leicester, sementara Leicester juga bisa lolos apabila bermain imbang namun dengan syarat Chelsea kalah melawan Wolverhampton Wanderers. Leicester punya selisih gol yang lebih baik dari Chelsea.

Baca Juga:

Kerugian Besar Hantui Manchester United dan Chelsea Andai Terlempar dari Empat Besar

Solskjaer Ingin Manchester United Mendominasi Leicester City

3 Tim Premier League Bersaing Ketat untuk Dua Tiket Liga Champions 2019-20

Leicester City vs Manchester United

Secara statistik Man Untied yang tak pernah kalah di laga liga sebanyak 13 kali beruntun (delapan kali menang dan lima kali imbang) diunggulkan, namun Leicester dengan motivasi tinggi yang mereka miliki bisa merepotkan tim tamu.

"Kami menantikan laga tersebut. Kami menempatkan diri pada posisi bagus untuk Liga Champions musim depan. Kami tak bisa bermain dengan memikirkan bagaimana hasilnya nanti," tutur Ole Gunnar Solskjaer.

"Kami harus bermain dan tampil bagus di level tertinggi yang cukup untuk kami meraih hasil positif. Kami ingin pergi ke sana dan mendominasi permainan,: tegas dia.

Wajar jika Solskjaer optimistis dengan momentum yang dimiliki Man United saat ini. Terlebih dari statistik di Opta Leicester hanya sekali menang dari 13 laga kandang terakhir Premier League kontra Man United (terjadi pada 2014).

Selebihnya berupa empat hasil imbang, delapan kekalahan dari total 12 laga. Man United juga tak terkalahkan di 10 laga terakhir melawan Leicester (tujuh kali menang dan tiga kali imbang). Akan tapi rekor itu tidak akan berguna kala kedua tim bertanding nanti.

"Akan ada kekecewaan jika kami tak mencapainya (zona Liga Champions), tapi kami akan mendapatkan rasa lapar untuk musim depan. Kami ada di posisi bagus tapi Anda harus menjaganya," tambah Brendan Rodgers.

Dua pemain andalan Leicester, Ben Chilwell dan James Maddison cedera, alhasil tim bergantung kepada ketajaman Jamie Vardy (top skor Leicester) untuk memberikan kemenangan di pertandingan nanti.

Prakiraan Susunan Pemain:

Leicester City (3-4-2-1): Kasper Schmeichel; Ryan Bennett, Wes Morgan, Jonny Evans; Luke Thomas, Youri Tielemans, Wilfred Ndidi, James Justin; Harvey Barnes, Jamie Vardy, Ayoze Perez

Manajer: Brendan Rodgers

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Nemanja Matic, Paul Pogba; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Anthony Martial

Manajer: Ole Gunnar Solskjaer

Prediksi: Leicester City menang 40%, imbang 10%, Man United menang 50%

Breaking News Manchester United Leicester City Prediksi Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.174

Bagikan