Prosesi Tumpeng Hiasai Sesi Latihan Perdana Arema FC

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 10 Mei 2022
Prosesi Tumpeng Hiasai Sesi Latihan Perdana Arema FC
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana. (BolaSkor.com/Bimaswara Dumugi)

BolaSkor.com - Arema FC menandai dimulainya perjalanan tim pada Liga 1 2022/2023 nanti. Tim Singo Edan menggelar sesi latihan perdana di Lapangan Universitas Brawijaya,Kota Malang, Selasa (10/5).

Lantaran target yang diusung sangat tinggi, manajemen klub lalu menandai program latihan pertamanya dengan prosesi. Secara simbolik, Gilang Widya Pramana selaku presiden klub, memotong nasi tumpeng di sisi lapangan.

"Semoga tahun ini menjadi prestasi untuk kami. Agar tim ini bisa mencapai target juara," tutur Gilang.

Baca Juga:

Rencana Peluncuran Tim Arema FC Berubah

Persaingan Lini Depan Arema FC di Mata Irsyad Maulana

Gilang tak datang sendiri saat memantau dan menyaksikan program latihan pertama timnya. Jajaran manajemen klub juga diwakili oleh Muchammad Ali Rifki (manajer tim) dan Sudarmaji (media officer).

"Saya sangat senang bisa memulai latihan pertama tim untuk musim ini. Skuat semakin komplit, lebih bergairah dan menghadirkan antusiasme tinggi dari Aremania," imbuh Gilang.

Namun, sesi latihan pertama Arema FC hanya dihadiri setengah proyeksi skuat tim. Terpantau ada 22 pemain yang mengikuti program latihan yang dipimpin Kuncoro dan FX Yanuar Wahyu Pribadi setelah Eduardo Almeida belum berada di Malang.

Absennya Eduardo juga diikuti tiga pilar asing, yakni Adilson Maringa, Sergio Silva dan Renshi Yamaguchi. Sedangkan pemain lokal yang juga absen adalah Bagas Adi Nugroho, Irsyad Maulana, dan Syaeful Anwar.

"Para pemain yang absen sudah izin. Kebanyakan dari mereka masih terkendala tiket (transportasi)," pungkas Gilang. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)

Gilang Widya Pramana Arema FC Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.047

Bagikan