PSSI Akan Beri Shin Tae-yong Cuti ke Korsel Usai Piala AFF U-19 2022

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 26 Juni 2022
PSSI Akan Beri Shin Tae-yong Cuti ke Korsel Usai Piala AFF U-19 2022
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan mendapatkan libur khusus atau cuti pada Juli mendatang. Namun, sebelum itu, Shin Tae-yong bakal memimpin Timnas Indonesia U-19 di ajang Piala AFF U-19 2022 yang berlangsung di Bekasi dan Jakarta pada 2 hingga 15 Juli mendatang.

Shin Tae-yong memang punya agenda sangat padat bersama tiga kelompok Timnas Indonesia sejak tahun lalu. Selain menangani Timnas Senior, Shin Tae-yong juga melatih Timnas Indonesia U-19 dan U-23.

"Kami akan kasih cuti untuk STY (Shin Tae-yong) bulan Juli, kasihan juga dia mesti pulang ke Korea Selatan untuk bertemu keluarganya," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Baca Juga:

Timnas Indonesia Melesat di Ranking Terbaru FIFA, Ketum PSSI: Target Saya 150 Besar

Egy Maulana Vikri Curhat ke Shin Tae-yong soal Calon Klubnya Musim Depan

Usai gelaran Piala AFF U-19 2022, agenda selanjutnya Shin Tae-yong adalah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 10-18 September 2022.

Setelah itu Shin Tae-yong bakal memimpin Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday yang akan berlangsung pada 19-27 September 2022.

PSSI saat ini tengah sibuk mencari lawan untuk Timnas Indonesia di FIFA Matchday periode September.

Apalagi Shin Tae-yong menginginkan lawan Timnas Indonesia merupakan tim yang menempati ranking 50-100 FIFA.

"Kami belum menentukan lawannya, tapi saya minta ke Direktur Teknik (Indra Sjafri) dan tim kepelatihan bahwa lawan kami harus yang ranking-nya bagus sehingga nantinya sebagai pengalaman dan poinnya lebih tinggi," ujar Iriawan.

Timnas Indonesia Pssi Shin Tae-yong Mochamad Iriawan Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.299

Bagikan