Rapid dan Swab Test Buat Pemain Timnas U-16 Nyaman dan Aman Jalani Pemusatan Latihan

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Rabu, 08 Juli 2020
Rapid dan Swab Test Buat Pemain Timnas U-16 Nyaman dan Aman Jalani Pemusatan Latihan
Pemain Timnas Indonesia U-16, Alexandro Felix Kamuru. (PSSI)

BolaSkor.com - Salah satu pemain Timnas Indonesia U-16, Alexandro Felix Kamuru, mengaku bersyukur bisa kembali melakukan pusatan latihan atau training camp (TC) bersama Timnas Indonesia U-16. Tidak hanya itu saja, Felix juga senang bisa melukan rapid dan swab test secara gratis.

Dua tes tersebut memang difasilitasi oleh PSSI sebagai salah satu bentuk dari protokol kesetahan yang dijalani selama Timnas Indonesia U-16 melakukan TC di Bekasi, Jawa Barat.

Seperti diketahui, para pemain dan pelatih Timnas Indonesia U-16 sudah melakukan rapid test pada Minggu (5/7) dan Skuad Garuda Muda baru saja melakukan swab test pada Selasa (7/7).

Baca Juga:

Pemain dan Ofisial Timnas Indonesia U-16 Jalani Swab Test

Bima Sakti: Semua Pemain Punya Kesempatan yang Sama Masuk Timnas Indonesia U-16

"Bersyukur dan terima kasih PSSI dapat memfasilitasi kami untuk swab test dan kemarin dilakukan rapid test. Kita melakukan tes untuk memastikan kondisi kita benar-benar fit dan negatif dari Virus Corona," tutur Felix Kamuru.

"Dengan begitu, kita bisa merasa makin nyaman dan aman untuk menjalani latihan berkelompok di tengah pandemi," tambah pemain kelahiran Sorong, Papua itu.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-16 memang tengah menjalani TC di Bekasi sampai 29 Juli mendatang. Sebanyak 26 pemain ikut serta dalam TC yang dipimpin pelatih Bima Sakti ini.

TC digelar sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-16 2020 yang akan berlangsung di Bahrain pada 25 November hingga 12 Desember mendatang.

Timnas Indonesia U-16 Piala Asia U-16
Posts

4.871

Bagikan