Selain Syahrian Abimanyu, Madura United Akan Lepas Pemain Bintang Lagi

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 24 Desember 2020
Selain Syahrian Abimanyu, Madura United Akan Lepas Pemain Bintang Lagi
Haruna Soemitro dan Rahmad Darmawan. (BolaSkor.com/Bima Pamungkas)

BolaSkor.com - Gelandang asal Indonesia, Syahrian Abimanyu, telah dipastikan menjadi rekrutan anyar klub Malaysia, Johor Darul Tak'zim (JDT). Madura United sebagai klub pemilik sebelumnya 'terpaksa' merelakan pergi.

Ketidakpastian kompetisi dan berakhirnya masa kontrak membuat Laskar Sape Kerrap tak memiliki daya tarik untuk membuatnya bertahan. Terlebih tawaran datang dari klub paling sukses di Negeri Jiran.

"Di tengah ketidakpastian seperti sekarang dan sejauh itu bisa mendapatkan masa depan yang lebih baik, pasti saya dukung," ujar Direktur Madura United, Haruna Soemitro.

Meski begitu, pria yang juga menjabat sebagai anggota Exco PSSI tersebut berharap Abimanyu tak melupakan Madura United begitu saja. Dirinya juga berharap suatu hari nanti, Abimanyu akan kembali ke Pulau Garam.

Baca Juga:

Profil Syahrian Abimanyu: Dari Banjarnegara ke Klub Kaya Raya JDT

Syahrian Abimanyu Resmi Bergabung dengan JDT

"Hanya komitmen lisan saja, berharap bisa kembali lagi ke Madura. Madura pasti membukakan pintu lebar-lebar, bila kelak Abimanyu mau come back ke Madura," imbuhnya.

Haruna juga menyebut ada kemungkinan pemain lain mengikuti jejak Abimanyu pindah ke luar negeri. Kompatritonya di lini tengah Madura United, Zulfiandi, juga telah mendapat lampu hijau dari presiden klub, Achsanul Qosasi.

"Ada potensi yang lain juga, tapi yang sudah pasti kita keluarkan release letter baru Abimanyu," tegas Haruna. (Laporan Kontributor Bima Pamungkas/Madura)

Syahrian Abimanyu Madura united Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.022

Bagikan