Tahan Napoli Jadi Bukti Inter Belum Kehabisan Bensin

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 13 Februari 2022
Tahan Napoli Jadi Bukti Inter Belum Kehabisan Bensin
Inter Milan (Twitter Inter)

BolaSkor.com - Asisten pelatih Inter Milan, Massimiliano Farris, menerima hasil imbang 1-1 melawan Napoli. Menurutnya, duel tersebut menjadi bukti Il Biscione belum kehabisan bensin.

Inter Milan bermain sama kuat 1-1 melawan Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2021-2022, di Stadion Diego Armando Maradona, Minggu (13/2). Gol penalti Lorenzo Insigne (7') disamakan oleh Edin Dzeko (47').

Massimiliano Farris yang menggantikan posisi Simone Inzaghi karena sang pelatih mendapatkan hukuman menilai Inter berhasil meredam semangat juang Napoli. Hal tersebut tidak mudah karena tenaga Inter terkuras setelah sebelumnya berduel dengan Milan dan AS Roma dalam satu pekan ke belakang.

Baca Juga:

Prediksi Napoli Vs Inter: Panasnya Perebutan Scudetto

Robin Gosens Cerita Kisah Transfer Kilat ke Inter Milan

Hasil Pertandingan: Inter dan Madrid Imbang, Man City Menang Telak

"Penampilan pada babak kedua sangat menampilkan kualitas skuad ini. Kami punya beberapa penyesalan pada babak pertama, tetapi menunjukkan respons hebat dan kekuatan mental dalam atmosfer yang berapi-api pada babak kedua," jelas Farris kepada DAZN.

"Kami meredam antusiasme Napoli dan bisa saja memenangi laga. Namun, kami puas dengan raihan satu poin di sini," timpalnya.

"Napoli mengubah taktik menjadi lima bek dan itu adalah tanda mereka mundur. Sementara itu, kami masih punya bahan bakar di tangki, kendati baru saja menjalani derbi dan Coppa Italia. Sementara itu, Napoli memiliki waktu satu pekan untuk mempersiapkan laga ini."

Inter tidak melakukan pergantian pemain hingga menit ke-82. Hal tersebut merupakan tanda jika tingkat kebugaran pemain Nerazzurri sangat baik.

"Tim mengendalikan situasi dengan baik dan Alexis Sanchez berada di pinggir lapangan selama lima menit sebelum masuk. Itu semua menunjukkan tanda positif."

Dengan hasil ini, Inter tetap berada di puncak klasemen bermodal raihan 54 poin dari 24 pertandingan. Inter terancam disalip AC Milan jika sang rival menang kontra Sampdoria. Saat ini, jarak kedua tim hanya dua poin.

Inter Milan Napoli Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.580

Bagikan