Tidak Tajam di Lini Depan, Juventus Kian Gencar Dekati Striker timnas Polandia

Arief HadiArief Hadi - Rabu, 24 Agustus 2022
Tidak Tajam di Lini Depan, Juventus Kian Gencar Dekati Striker timnas Polandia
Arkadiusz Milik (Twitter)

BolaSkor.com - Baru dua laga Serie A 2022-2023 dimulai dan Juventus tampil inkonsisten. Il Bianconeri menang telak 3-0 atas Sassuolo di laga pertama melalui dua gol Dusan Vlahovic dan Angel Di Maria, lalu di laga berikutnya tak mampu mencetak gol.

Juventus ditahan imbang Sampdoria di Luigi Ferraris, Selasa (23/08) dini hari WIB dengan skor tanpa gol (0-0). Juventus melancarkan empat tendangan tepat sasaran (dari 10 percobaan) dan punya penguasaan bola 53 persen.

Dua pemain baru Juventus dengan kreativitas bermain, Angel Di Maria dan Paul Pogba, absen bermain. Alhasil, Juventus kehabisan kreativitas bermain untuk menembus pertahanan Sampdoria, dan juga tumpul di lini depan.

Berbicara mengenai lini depan, Juventus tahu tak bisa hanya bergantung kepada Vlahovic dan Moise Kean tak bisa diandalkan, sementara Federico Chiesa belum pulih dari cedera.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Manchester United Bungkam Liverpool, Juventus Bermain Imbang

Laju Juventus Tersendat, Massimiliano Allegri Berikan Pembelaan

Barcelona Siap Putus Kontrak Depay, Kini Bola di Tangan Juventus

Juventus pun mengincar penyerang baru di bursa transfer musim panas 2022. Dua nama dikaitkan yakni Memphis Depay (Barcelona) dan Arkadiusz Milik (Olympique Marseille). Depay tidak jadi bagian proyek Xavi di Barcelona dan Juventus masih berupaya merekrutnya.

Sementara soal Milik, penyerang timnas Polandia pernah bermain di Serie A dengan Napoli dan tahu kultur sepak bola di sana. Kontrak Milik bersama Marseille bertahan hingga 30 Juni 2025 dan Juventus punya proposal untuk diajukan.

"Juventus punya pertemuan yang diagendakan dengan agen Arkadiusz Milik. Pembicaraan akan memasuki ke tahapan kunci besok, untuk mencapai kesepakatan penuh dengan Marseille," ujar pakar transfer Fabrizio Romano.

"Kesepakatan didiskusikan dengan Marseille: 2 juta euro plus opsi beli (8 juta euro) namun tidak wajib. Belum ada juga komunikasi final dengan Memphis Depay."

Akan menarik melihat Milik ke Juventus, sebab pada 2020 ia nyaris gabung Juventus sebelum transfernya diblok oleh Napoli kendati kontraknya kala itu habis pada 2021. Milik dibekukan sebelum gabung Marseille pada Januari 2021.

Menurut Gazzetta, Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis coba menghindari transfer masa depan milik ke klub Serie A lain, dengan menambahkan klausul tambahan, tapi sepakat mendapatkan 30 persen penjualan apapun di masa depan.

Oleh karenanya, jika Milik ke Juventus maka Napoli bisa mendapatkan kurang lebih 3 juta euro. Milik penyerang yang dapat jadi target man di lini depan, ini bisa membantu Vlahovic bergerak lebih bebas jika keduanya dimainkan bersama.

Juventus Arkadiusz Milik Isu Transfer Olympique Marseille Marseille
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.177

Bagikan