Italia Tak Kebobolan dalam 11 Laga, Striker Austria Ogah Minder

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 25 Juni 2021
Italia Tak Kebobolan dalam 11 Laga, Striker Austria Ogah Minder
Marko Arnautovic (Twitter)

BolaSkor.com - Striker tim nasional Austria, Marko Arnautovic, percaya diri jelang laga babak 16 besar Piala Eropa 2020, di Wembley, Minggu (27/6). Ia tidak memedulikan catatan 11 clean sheet Gli Azzurri.

Austria akan menghadapi ujian berat pada babak 16 besar. Sang lawan, Italia, tampil menjanjikan. Bahkan, Italia menyapu bersih babak gugur dengan kemenangan tanpa kebobolan.

Meskipun demikian, Marko Arnautovic tidak ciut nyali. Sang striker yakin Austria akan melewati adangan Italia.

Baca Juga:

Keyakinan Kuat Antonio Conte akan Kiprah Italia di Piala Eropa 2020

Cerita Kala Italia Terakhir Kali Memenangi Seluruh Laga Grup di Piala Eropa

3 Bintang Timnas Italia yang Jadi Bukti AC Milan Tak Becus di Bursa Transfer

Marko Arnautovic

"Semua orang berpikir adalah hal yang buruk ketika melawan Italia. Mereka tidak kebobolan dalam 11 pertandingan," terang Marko Arnautovic seperti dilaporkan Cultofcalcio.

"Namun, kami tidak boleh fokus pada hal tersebut. Kami pergi ke London bukan untuk berlibur. Kami ingin lolos."

Marko Arnautovic percaya diri bisa membongkar pertahanan kukuh Italia. Ia tidak takut meski barisan bek Italia dikenal sulit ditembus.

"Apa yang dicapai Giorgio Chiellini bersama Leonardo Bonucci sungguh luar biasa. Namun, saya tidak takut pada mereka," ulas sang striker.

"Kami akan menghadapi tim yang luar biasa. Namun, ini adalah laga dengan sistem gugur yang berlangsung selama 90 menit. Jadi, kami tidak boleh takut dengan mereka."

"Tidak masalah jika Anda memiliki 20, 25, hingga 32 tahun. Mencapai babak 16 besar sangat penting bagi Austria," kata mantan penyerang Inter Milan itu.

Simak Rangkuman Keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Piala Eropa 2020 Breaking News Timnas Italia
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.556

Bagikan