Ketidakadilan di Balik Bergabungnya Martin Braithwaite ke Barcelona

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 20 Februari 2020
Ketidakadilan di Balik Bergabungnya Martin Braithwaite ke Barcelona
Martin Braithwaite (zimbio)

BolaSkor.com - Barcelona resmi mendapatkan Martin Braithwaite dari Leganes. Barca mendatangkan Braithwaite meski jendela transfer sudah tutup.

Barcelona mendapatkan izin dari LaLiga dan Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) untuk dapat mendatangkan pemain baru di luar bursa transfer. Hal ini terkait dengan cederanya Luis Suarez dan Ousmane Dembele.

Baca juga:

Tak Hanya Cetak Gol, Lionel Messi Juga Piawai Ciptakan Assist

Francisco Trincao, Bintang Muda yang Bikin Barcelona Jatuh Hati Sejak 2017

Ngebet Pulangkan Neymar, Barcelona Rela Berkorban

Dalam aturan RFEF, klub memang boleh mengajukan permohonan untuk mendatangkan pemain di luar jendela transfer untuk mengisi posisi pemain yang alami cedera lebih dari lima bulan. Namun klub hanya bisa menggaet pemain yang saat ini tampil di LaLiga atau berstatus free agent.

Akan tetapi keberhasilan Barcelona mendapatkan Braithwaite dinilai tidak adil, terutama oleh kubu Leganes. Hengkangnya Braithwaite membuat Leganes saat ini dalam posisi sulit, pasalnya mereka tidak bisa mendatangkan pemain pengganti.

Braithwaite adalah sosok kunci dalam upaya Leganes untuk terhindar dari degradasi, dengan catatan enam gol dalam 24 penampilan atau sepertiga dari total 18 gol Leganes saat ini.

Apalagi Leganes sebelumnya sudah ditinggal Youssef En-Neysri, penyerang lain yang digaet Sevilla pada bursa transfer Januari.

"Kami menilai regulasi tersebut sangat tidak adil. Dari sisi Barcelona itu menguntungkan, tapi bagi Leganes sangat merusak," ujar Martin Ortega, manajer umum Leganes seperti dikutip Goal Internasional.

Saat ini Leganes sedang berusaha mengajukan permohonan kepada RFEF agar dapat mendatangkan penyerang baru untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Braithwaite.

Barcelona LaLiga Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.107

Bagikan