Menakar Krusialnya Peran Casemiro di Manchester United

Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 20 Januari 2023
Menakar Krusialnya Peran Casemiro di Manchester United
Casemiro (Twitter)

BolaSkor.com - Manchester United dipastikan tampil tanpa Casemiro saat bertandang ke markas Arsenal dalam lanjutan Premier League 2022-2023. Lantas bagaimana performa Setan Merah saat diperkuat gelandang berkebangsaan Brasil tersebut?

Casemiro didatangkan Manchester United pada bursa transfer musim panas kemarin. Ia dibeli dari Real Madrid dengan biaya sekitar 60 juta euro.

Casemiro diperkenalkan sebagai rekrutan Manchester United saat menjamu Liverpool pada pekan ketiga Premier League 2022-2023. Ketika itu tim asuhan Erik ten Hag selalu menelan kekalahan pada dua laga perdana kontra Brighton & Hove Albion dan Brentford.

Baca Juga:

Man United Tanpa Casemiro Lawan Arsenal, De Gea Kritik Jadwal Premier League

Demi Tampil Kontra Arsenal, Casemiro Perlu Main Bersih Lawan Crystal Palace

Pujian Casemiro untuk Erik ten Hag

Casemiro melakoni debut saat bertandang ke markas Southampton, tiga hari berselang. Ia bermain selama 10 menit terakhir ketika Manchester United sudah unggul 1-0 dan skor tersebut bertahan hingga laga usai.

Casemiro masih berstatus sebagai pemain pengganti pada dua laga Premier League selanjutnya. Ia tampil selama 31 menit saat mengalahkan Leicester 1-0 dan sepuluh menit dalam kemenangan 3-1 kontra Arsenal.

Casemiro akhirnya mencatatkan debut sebagai starter pada laga perdana fase grup Liga Europa kontra Real Sociedad. Sayang, momen istimewa itu berakhir dengan kekalahan meski tampil di Old Trafford.

Casemiro kembali tampil sebagai pengganti ketika Manchester United bertandang ke markas FC Sheriff pada laga kedua fase grup Liga Europa. Kali ini ia masuk usai turun minum ketika timnya telah unggul 2-0.

Terlalu seringnya tampil sebagai pengganti membuat transfer Casemiro mulai dipertanyakan. Manchester United dianggap menghabiskan uang untuk pemain bintang yang tidak terlalu dibutuhkan.

Namun ada juga yang masih membela Casemiro. Ia dianggap masih butuh adaptasi dengan sepak bola Inggris.

Sayangnya tekanan kepada Casemiro kian kencang usai Manchester United takluk 3-6 kontra Manchester City. Saat itu dirinya bermain sejak menit ke-69.

Pada akhirnya, Casemiro menjawab kritik saat Manchester United bertandang ke markas Everton. Ia mencatatkan debut starter pertama di Premier League.

Casemiro memanfaatkan kesempatan tersebut dengan maksimal. Ia menyumbang satu assist untuk gol Cristiano Ronaldo dan membawa Manchester United menang 2-1.

Sejak saat itu, Casemiro tak tergusur lagi dari lini tengah utama Manchester United. Ia selalu tampil sebagai starter dalam sebelas laga Premier League selanjutnya.

Rekor Casemiro adalah dua gol dan tiga assist. Sebuah bukti pentingnya peran pemain berusia 30 tahun tersebut.

Laga kontra Arsenal akan digelar di Emirates Stadium, Minggu (22/1), pukul 23.30 WIB. Hasil pertandingan ini akan menentukan arah perburuan gelar.

Absennya Casemiro tentu menjadi kehilangan besar bagi Manchester United. Namun pada momen inilah kejeniusan Erik ten Hag diuji.

Manchester United Casemiro Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.516

Bagikan