Nostalgia: Ketika Cristiano Ronaldo Naik Pitam karena Diganti di Juventus

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 20 Januari 2022
Nostalgia: Ketika Cristiano Ronaldo Naik Pitam karena Diganti di Juventus
Cristiano Ronaldo (World Soccer)

BolaSkor.com - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, geram ketika ditarik keluar pada laga melawan Brentford, Kamis (20/1) dini hari WIB. Rupanya, ini bukan pertama kalinya Ronaldo marah-marah ketika ditarik keluar.

Cristiano Ronaldo bermain sebagai starter ketika Manchester United bertamu ke markas Brentford. CR7 ditopang Bruno Fernandes yang ditempatkan sebagai gelandang serang.

Ronaldo terlihat bermain cukup baik. Meskipun, ia tidak mencatatkan diri di papan skor pada laga yang berakhir dengan kemenangan 3-1 untuk Man United itu.

Kemudian, masalah mencuat usai Ralf Rangnick menarik keluar Ronaldo pada menit ke-71 untuk digantikan dengan Harry Maguire. Ketika itu, Man United sedang dalam keunggulan 2-0.

Baca Juga:

Hasil Premier League: Man United Menang, Tottenham Comeback Dramatis

Demi Sancho, Ralf Rangnick Tinggalkan Skema 4-2-2-2

Juventus Turut Terlibat Perburuan Anthony Martial

Ronaldo yang tak terima dengan keputusan Rangnick pun terlihat sangat kecewa. Ia terlihat membanting jaket yang diberikan oleh ofisial Setan Merah.

"Kemarahan Ronaldo sangat normal. Dia adalah seorang penyerang dan ingin mencetak gol," kata Rangnick usai pertandingan.

Rangnick pun mengaku sudah berbicara dengan Ronaldo. Ia menjelaskan jika harus mengambil keputusan terbaik untuk tim, bukannya satu pemain.

"Ronaldo baru pulih dari cedera dan kami sedang dalam keunggulan 2-0 seperti hasil yang sama di Villa Park. Saya ingin kami lebih solid dan tak mengulangi kesalahan yang sama," jelas Rangnick.

Rupanya, kejadian serupa pernah terjadi ketika Ronaldo masih memperkuat Juventus. Ketika itu, Ronaldo kesal dengan keputusan Maurizio Sarri yang menggantinya dengan Paulo Dybala.

Saat itu, Juventus sedang menghadapi Juventus pada laga lanjutan Serie A 2019-2020. Meski tampil di Allianz Stadium, Juve kesulitan membongkar pertahanan Milan.

Sarri pun memasukkan Dybala pada menit ke-55 untuk menggantikan Ronaldo. CR7 pun meresponsnya dengan amarah. Terpancar kemarahan dari wajah pemain asal Portugal itu.

Pada laga sebelumnya, Ronaldo juga ditarik keluar pada pertengahan pertandingan ketika Juve menantang Lokomotiv Moscow. Itu merupakan pertama kalinya Ronaldo diganti dalam dua laga beruntun bersama Juventus.

Ronaldo dikabarkan mengeluarkan kata-kata tidak pantas kepada Sarri saat itu. Selain itu, gestur Ronaldo juga terlihat penuh amarah.

Namun, Sarri menjadi pemenangnya. Sebab, Dybala yang menggantikan Ronaldo mencetak gol kemenangan Juventus pada menit ke-77. La Vecchia Signora unggul tipis dengan skor 1-0. Ronaldo pun mendapatkan sejumlah kritik usai duel tersebut.

Cristiano Ronaldo Breaking News Juventus Manchester United Nostalgia
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.524

Bagikan